Sabtu, 07 Mei 2016

KEBUDAYAAN MASYARAKAT MADURA DENGAN CIRI KHAS YANG DIMILIKINYA

Kebudayaan adalah seperangkat peraturan atau norma yang dimiliki bersama oleh para anggota masyarakat, yang kalau dilaksanakan oleh para anggotanya, melahirkan perilaku yang oleh para anggotanya dipandang layak dan dapat diterima.
Kebudayaan terdiri dari nilai-nilai, kepercayaan, dan persepsi abstrak tentang jagat raya yang berada di balik perilaku manusia, dan yang tercermin dalam perilaku. Semua itu adalah milik bersama para anggota masyrakat, dan apabila orang berbuat sesuai dengan itu, maka perilaku mereka dianggap dapat diterima di dalam masyarakat.
Kebudayaan dipelajari melalui sarana bahasa, bukan diwariskan secara biologis, dan unsur-unsur kebudayaan berfungsi sebagai suatu keseluruhan yang terpadu.
Dari definisi diatas masyarakat Madura memiliki kebudayaan yang berbeda dengan kebudayaan masyarakat-masyarakat pada umumnya (masyarakat di luar Pulau Madura), meskipun Madura masih berada di wilayah Indonesia tapi karena factor letak membuat kebudayaan-kebudayaan di Indonesia berbeda-beda, dari satu daerah-ke daerah lain pasti memiliki perbedaan kebudayaan.
Untuk kebudayaan masyarakat Madura sendir berbeda dengan kebudayaan masyarakat lainnya, termasuk dengan kebudayaan Jawa Timur (Surabaya, Malang dll) meskipun Madura masih satu provinsi dengan mereka. Masyarakat Madura memiliki corak, karakter dan sifat yang berbeda dengan masyarakat Jawa. Masyarakatnya yang santun, membuat masyarakat Madura disegani, dihormati bahkan “ditakuti” oleh masyarakat yang lain.
Kebaikan yang diperoleh oleh masyarakat atau orang Madura akan dibalas dengan serupa atau lebih baik. Namun, jika dia disakiti atau diinjak harga dirinya, tidak menutp kemungkinan mereka akan membalas dengan yang lebih kejam. Banyak orang yang berpendapat bahwa masyarakat Madura itu unik, estetis dan agamis. Dapat dibuktikan dengan banyaknya masjid-masjid megah berdiri di Madura dan tidak hanya itu saja, kebanyakan masyarakat Madura termasuk penganut agama Islam yang tekun, ditambah lagi mereka juga berusaha menyisihkan uangnya untuk naik haji. Dari hal tersebut tidak salah kalau masyarakat Madura juda dikenal sebagai masyarakat santri yang sopan tutur katanya dan kepribadiannya.
Masyarakat Madura masih mempercayai dengankekuatan magis, dengan melakukan berbagai macam ritual dan ritual tersebut memberikan peranan yang penting dalam pelaksanaan kehidupan masyarakat Madura. Slah satu bentuk kepercayaan terhadap hal yang berbau magis tersebut adalah terhadab bendah pusaka yang berupa keris atau jenis tosan aji dan ada kalanya melakukan ritual Pethik Laut atau Rokat Tasse (sama dengan larung sesaji).
Untuk bahasa masyarakat Madura memiliki bahasa daerahnya sendiri yang mayoritas digunakan oleh masyarkat asli Madura. Bahasa Madura hamper mirip dengan bahasa-bahasa daerah lainnya di Indonesia, karena bahasa Madura banyak terpengaruh oleh bahasa Jawa, Melayu, Bugis, Tionghoa dan lain sebagainya. Pengaruh bahasa Jawa sangat terasa dalam bentuk system hierarki berbahasa sebgai akibat pendudukan Kerajaan Mataram atas Pulau Madura pada masa lampau.
Bahasa Madura mempunyai system pelafalan yang unik. Begitu uniknya sehingga orang luar Madura yang berusaha mempelajarinyapun mengalami kesulitan, khususnya dari segi pelafalannya. Bahasa Madura sebagaimana bahasa-bahasa di kawasan Jawa dan Bali juga mengenal Tingkatan-tingkatan, namun agak berbeda karena hanya terbagi atas tingkat yakni :
  • Ja’ – iya (sama dengan ngoko)
  • Engghi-Enthen (sama dengan Madya)
  • Engghi-Bunthen (sama dengan Krama)
Bahasa Madura juga mempunyai dialek-dialek yang tersebar di seluruh wilayah Madura. Di Pulau Madura sendiri pada galibnya terdapat beberapa dialek seperti dialek Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep dan Kangean. Dialeg yang dijadikan acuan standar Bahasa Madura adalah dialek Sumenep, karena Sumenep di masa lalu merupakan pusat kerajaan dan kebudayaan Madura.
Untuk kesenian sendiri Madura memiliki beberapa kesenian tradisional seperti karapan sapi, topeng, keris, batik, celuret, kleles dan tuk-tuk. Karapan sapi adalah perlombaan pacuan sapi yang sudah berlangsung sejak dulu. Karapan sapi juga dapat menaikkan setatus social pemilik sapi bila sapi miliknya bisa juara dalam perlombaan tersebut.
Karapan sapi didahului dengan mengarak pasangan-pasangan sapi mengelilingi arena pacuan dengan diiringi gamelan Madura yang dinamakan saronen. Para pemusik seronen ini bertugas sebagai alat penyemangat anggota kontingen bersrta sapi-sapinya sebelum karapan dimulai.
Topeng Madura biasanya digunakan untuk pentas kesenian topeng dalang, yaitu kesenian topeng yang dalam memerankan suatu cerita, penarinya tidak berbicara, dialog dilakukan oleh dalangnya cerita yang dibawakan adalah cerita Ramayana dan Mahabarata.
Batik Madura adalah sebuah kerajinan tangan yang berasal dari Pulau Madura, yang pusat pembuatan batik tersebut berada di daerah Bangkalan yang merupakan ujung Barat Madura, sampai di pasar Sumenep. Batik Madura seakan identik dengan satu tempat istimewa, yaitu Tanjung Bumi, yang berada di Bangkalan Utara, diluar jalur utama lintas Madura yaitu berada di sisi selatan pulau Madura.
Keris juga merupakan sebuah kerajinan tradisional dari Madura meskipun tidak begitu diketahui sejak kapan keris sudah menjadi senjata tradisional masyarakat Madura. Tempat kerajinan keris sekarang berada di Kabupaten Sumenep di desa Aeng Tongtong, kecamatan Saronggi. Keris sekarang dan keris pada masa lalu berbeda, bila keris sekarang digunakan hanya untuk meningkatkan/menaikkan pamor seseorang dan keris pada masa lalu digunakan sebagai alat berperang.
Celurit juga termasuk alat tradisional milik masyrakat Madura, terutama para rakyat kecil memperlakukan celurit sebagai senjata yang tak terlepas dari kehidupan sehari-hari. Tak mengherankan, bila pusat kerajinan senjata tajam itu banyak bertebaran di pulau Madura. Celurit dibuat di desa Peterongan, kecamatan Galis, kabupaten Bangkalan. Disana sebagian besar penduduknya menggantungkan hidupnya sebagai pandai besi pembuat arit dan celurit dan keahlian mereka adalah warisan sejak ratusan tahun lampau.
Kleles  adalah alat yang dipakai untuk pasangan sapi yang dikerap agar keduanya dapat lari seirama, sedangkan pada bagian buritan adalah tempat duduk joki, yang akan mengendalikan arah dan larinya sapi. Tuk-tuk sebagai instrument pengiring pada saat kerap sedang dibawa keliling maupun pada saat sedang berlangsung perlombaan kerapan sapi.
Cara hidup masyarakat Madura ada berbagai macam seperti ada masyarakat Madura yang merantau kedaerah-daerah lain yang bertujuan agar dapat menaikkan derajat mereka, ada pula yang masih di daerahnya untuk melakukan ternak sapi, bila yang tinggal didaerah pesisir mereka bekerja sebagai nelayan dan pembuat garam tradisional, ada pula yang membuat usaha di rumah seperti usaha batik tulis Madura, kerajinan celurit dan keris.
Pakaian adat masyarakat Madura untuk pria sangat identik dengan motif garis horizontal yang biasanya berwarna merah-putih dan memakai ikat kepala. Lebih terlihat gagah lagi bila mereka membawa senjata tradisional yang berupa clurit. Dan untuk wanita, biasanya hanya menggunakan bawahan kain batik khas Madura dan mengenakan kebaya yang lebih simple.
Untuk rumahnya sendiri, masyarakat Madura kebanyakan rumahnya hamper mirip rumah Jawa (Joglo), karena bila dilihat dari sejarahnya Jawa masih ada benang merah dengan Madura maka ada akulturasi kebudayaan, antara budaya Jawa dengan budaya Madura.
Dari hal diatas dapat disimpulkan bahwa Madura memiliki kebudayaan yang komplek dan menakjubkan. Tinggal kita, sebagai generasi muda apakah dapat melestarikan kebudayaan-kebudayaan peninggalan nenek moyang kita atau kebudayaan itu akan hilang dengan sendirinya dan anak cucu kita nantinya tidak akan dapat mengetahui dan menikmati kebudayaan peninggalan nenek moyang mereka.

  1. Ekonomi

Secara keseluruhan, Madura termasuk salah satu daerah miskin di provinsi Jawa Timur. Tidak seperti Pulau Jawa, tanah di Madura kurang cukup subur untuk dijadikan tempat pertanian. Kesempatan ekonomi lain yang terbatas telah mengakibatkan pengangguran dan kemiskinan. Faktor-faktor ini telah mengakibatkan emigrasi jangka panjang dari Madura sehingga saat ini banyak masyarakat suku Madura tidak tinggal di Madura. Penduduk Madura termasuk peserta program transmigrasi terbanyak.Pertanian subsisten (skala kecil untuk bertahan hidup) merupakan kegiatan ekonomi utama. Jagung dan singkong merupakan tanaman budi daya utama dalam pertanian subsisten di Madura, tersebar di banyak lahan kecil. Ternak sapi juga merupakan bagian penting ekonomi pertanian di pulau ini dan memberikan pemasukan tambahan bagi keluarga petani selain penting untuk kegiatan karapan sapi. Perikanan skala kecil juga penting dalam ekonomi subsisten di sana.Tanaman budi daya yang paling komersial di Madura ialah tembakau. Tanah di pulau ini membantu menjadikan Madura sebagai produsen penting tembakau dan cengkehbagi industri kretek domestik. Sejak zaman kolonial Belanda, Madura juga telah menjadi penghasil dan pengekspor utama garam.Bangkalan yang terletak di ujung barat Madura telah mengalami industrialisasi sejak tahun 1980-an. Daerah ini mudah dijangkau dari Surabaya, kota terbesar kedua di Indonesia, dan dengan demikian berperan menjadi daerah suburban bagi parapenglaju ke Surabaya, dan sebagai lokasi industri dan layanan yang diperlukan dekat dengan Surabaya. Jembatan Suramadu yang lama direncanakan dan kini sedang dalam tahap pembangunan diharapkan meningkatkan interaksi daerah Bangkalan dengan ekonomi regional.Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Pulau_Madura

Tempat Wisata Terbaik di Madura Jawa Timur



Madura adalah nama pulau yang terletak di sebelah timur laut Jawa Timur. Pulau Madura besarnya kurang lebih 5.168 km2 (lebih kecil daripada pulau Bali), dengan penduduk hampir 4 juta jiwa. Jembatan Nasional Suramadu merupakan pintu masuk utama menuju Madura, selain itu untuk menuju pulau ini bisa dilalui dari jalur laut ataupun melalui jalur udara. Untuk jalur laut, bisa dilalui dari Pelabuhan Tanjung Perak di Surabaya menuju Pelabuhan Kamal di bangkalan, Selain itu juga bisa dilalui dari Pelabuhan Jangkar Situbondo menuju Pelabuhan Kalianget di Sumenep, ujung timur Madura.

Pulau Madura bentuknya seakan mirip badan sapi, terdiri dari empat Kabupaten, yaitu : Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep. Madura, Pulau dengan sejarahnya yang panjang, tercermin dari budaya dan keseniannya dengan pengaruh islamnya yang kuat.

Madura merupakan sebuah pulau yang masih berada di wilayah provinsi Jawa Timur. Pulau ini dapat dicapai dengan menggunakan transportasi darat melewati jembatan suramadu, laut maupun udara. Madura tidak cuma punya karapan sapi, tetapi di Madura ada juga tempat wisata yang menarik seperti berikut ini.

1. Pantai Siring Kemuning

Pantai Siring Kemuning
Pantai Siring Kemuning lokasinya berada di Desa Mecajah, Kecamatan Tanjung Bumi, Bangkalan. Dari kota Bangkalan di Madura menuju Pantai ini dibutuhkan waktu 45 menit sampai 1 jam perjalanan dengan kendaraan bermotor. Tempat ini juga bisa menjadi alternatif warga Surabaya untuk liburan akhir pekan.

2. Pantai Rongkang 

Pantai Rongkang 
Selain Pantai Siring Kemuning, di Madura tepatnya di Bangkalan juga ada Pantai Rongkang. Lokasinya berada di Desa Kwanyar, Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan, Madura. Pantai ini dihiasi bebatuan dan pepohonan disekitarnya, jika melalui jembatan suramadu tidak terlalu jauh kurang lebih 10 km menuju Kwanyar.

3. Pantai Camplong

Pantai Camplong
Pantai Camplong terletak di Desa Dharma Camplong, Kecamatan Camplong, Sampang, Madura. Jaraknya kurang lebih 10 km dari pusat kota Sampang, aksesnya sangat mudah karena berada di pinggir jalan utama lintas kota pulau Madura Kabupaten Pamekasan Madura.

4. Pantai Nepa dan Hutan Kera Nepa

Pantai Nepa dan Hutan Kera Nepa
Pantai dan Hutan Nepa berada di Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura. Selain menikmati Pantai Nepa disini anda juga bisa menikmati kawasan hutan yang dihuni oleh sekumpulan kera-kera yang akan menyambut kedatangan anda. Ombak di Pantai Nepa ini cukup bersahabat untuk melakukan kegiatan wisata di pinggir pantai.

5. Pantai Lombang

Pantai Lombang
Pantai Lombang berada di Desa Lombang Kecamatan Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, Madura. Pantai Lombang ini berpasir putih dan pantainya cukup luas, disekitar pantai ditumbuhi pohon cemara udang yang jarang ada di daerah lain Indonesia, hanya ada di China dan Indonesia. Letaknya yang berada di utara laut jawa memungkinkan untuk melihat matahari terbit.

6. Pantai Slopeng

Pantai Slopeng
Pantai Slopeng berada di Desa Sema'am, Kecamatan Dasuk, Sumenep, Madura. Pantai ini berada di bagian utara Pulau Madura dan berjarak 21 km dari kota Sumenep. Pantai ini berpasir putih dan ombaknya tidak terlalu besar sehingga tidak perlu khawatir untuk bermain di pinggir pantai.

7. Kepulauan Kangean

Kepulauan Kangean
Kepulauan Kangean adalah gugusan pulau yang berada di Pulau Madura, Jawa Timur dan masih termasuk ke dalam wilayah Kabupaten Sumenep. Untuk menuju Kangean anda harus menggunakan kapal dari pelabuhan Kalianget Madura ke Pelabuhan Kangean. Ada puluhan pulau yang berada di Kangean untuk dikunjungi antara lain Pulau Kangean, Pulau Sapeken, Pulau Saebus dan masih banyak lagi Pulau yang indah lainnya di Kepulauan Kangean ini.

8. Pantai Sambilangan

Pantai Sambilangan
Tempat Wisata Pantai Sambilangan Madura. Para Penelusur tau ga dimana Pantai Sambilangan?, kami disini mau berbagi beberapa keindahan dari Pantai Sambilangan. Karena Pantai Sambilangan merupakan pantai yang sangat eksotis yang terletak sekitar 7 km di sebelah selatan dari kota Bangkalan, di desa Sambilangan , kecamatan Bangkalan, Madura, Jawa Timur. Pantai Sambilangan terbilang merupakan pantai yang masih terpencil dan sangat alami. Walaupun begitu saat anda tiba di pantai ini anda tetap akan dikenakan tiket masuk kendaraan. Untuk kendaraan mobil akan dikenakan tarif sebesar Rp 3.000*) sedangkan motor sebesar Rp 2.000*).

9. Pantai Siring Kemuning

Pantai Siring Kemuning
Para Penelusur, Di Pulau Madura, ada dua jalur jalan raya dapat dilalui dari ujung barat sampai ujung timur Pulau Madura, yaitu jalur tengah dan jalur utara. Bila anda melewati jalur tengah akan melintas kota-kota Bangkalan, Sampang, Pamekasan lalu sampai ke Sumenep. Namun bila anda melalui jalur utara, akan disuguhi sejumlah pemandangan yang banrangkali tak ingin mata berkedip, karena sepanjang jalur itu membentang pantai-pantai indah.

10. Pantai Jumiang

Pantai Jumiang
Pantai Jumiang, terletak di Desa Tanjung Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan berjarak sekitar 12 Km arah tenggara dari Kota Pamekasan, dengan kondisi jalan aspal yang bagus dan dapat ditempuh dengan sarana transportasi umum maupun kendaraan pribadi. Pantai Jumiang, berbeda dengan beberapa pantai di Pamekasan lainnya, karena Terletak di dataran tinggi dan bertebing. Pantai Jumiang sangat digemari oleh muda mudi yang ingin melewatkan waktu dengan sahabat dan kekasih mereka, juga sebagai ajang untuk berfoto ria. Karena lokasi pantai ini memiliki pemandangan yang indah denga pepohonan yang rindang dan suasana yang sejuk.

 11. Pantai Batu Kerbuy 

Pantai Batu Kerbuy 
adalah wisata pantai yang sering dikunjungi para wisatawan disaat akhir pekan dan hari liburan. Pantai ini berada di Desa Batu Kerbuy Kecamatan Pasean, berjarak lebih kurang 45 km arah utara dari Kota pamekasan, Jawa Timur.Untuk mencapai kelokasi, sangat mudah dijangkau karena posisinya berdekatan dengan jalan raya pantura jurusan Sumenep - Kamal. Dengan air pantainya yang biru dan bersih menarik Anda untuk melakukan berbagai kegiatan seperti, berenang, menyelam, memancing, dan sekedar berkeliling dengan menggunakan perahu motor yang terdapat dibibir pantai. Suasana alam yag terdapat akan membuat Anda mempesona dan merasakan kenyamanan yang tidak akan terlupakan.

12. Pantai Ponjuk Timur Talango

Pantai Ponjuk Timur Talango
Pantai Ponjuk Timur Talango merupakan salah satu pantai di Pulau Talango dan berada di ujung timur pulau. Ponjuk timur Poteran Talango itu bertempat di desa Kombang Poteran Talango. Asal mula dikatakan ponjuk karena diutara dan selatan itu ada makamnya yaitu yang selatan adalah makamnya Ibu Koneng yang ibu koneng tersebut keturunan dari ratu Sumenep dikatakan ibu koneng karena sekecamatan talango bahkan sesumenep paling cantiknya perempuan dan yang utara makam Roto Jimat karena mulai dari dulu beliau banyak jimatnya. Dipojuk timur poteran yang menjaga disana adalah gurita yang sangat besar bahkan saking besarnya kaki-kaki gurita tersebut satu kaki itu besarnya sama dengan pohon kelapa dan penjaga jimatnya adalah ular naga yang sampai sekarang ada di dalam gua.

13. Air Terjun Toroan 

Air Terjun Toroan 
Air Terjun Toroan adalah salah satu air terjun yang ada di Madura, lokasi air terjun toroan ini berada di Desa Ketapang Daya, Kec. Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Air terjun ini memiliki keunikan tersendiri yaitu airnya jatuh langsung ke laut. Air Terjun Toroan-Objek wisata alam berupa air terjun, tampaknya sudah bukan hal asing bagi anda, apalagi bagi wisatawan yang gemar traveling ke tempat-tempat wisata alam. Namun, ada pula beberapa lokasi air terjun yang cukup unik dan berbeda dari air terjun lainnya. Salah satunya adalah Air Terjun Toroan yang bisa anda temukan di kawasan Pulau Madura.

14. Air Terjun Kokop

Air Terjun Kokop
Potensi wisata alam Air Terjun Kokop terdapat di Desa Durjan, Kecamatan Kokop, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur ini, tak kalah menariknya dengan Air Terjun Toroan Sampang atau Air Terjun Bungliyas di Pamekasan. Mencapai lokasi wisata alam ini, berjarak sekitar 60 km dari pusat kota Bangkalan. Untuk menuju lokasi air terjun ini memang tidak semulus yang dibayangkan, pencinta wisata alam akan dihadapkan medan yang lumayan berbatu, namun ini akan menjadi tantangan bagi penggemar offroad.

15. Api Abadi (Tak Kunjung Padam)

Api Abadi
Api Abadi atau Api Tak Kunjung Padam adalah salah satu wisata di Kabupaten Pamekasan Madura, lokasinya berada di Desa Larangan Tokol, Kecamatan Tlanakan berjarak 4 km dari pusat kota. Seperti namanya, daya tarik tempat wisata ini adalah adanya api abadi atau api alam yang berasal dari dalam tanah, apabila digali maka akan muncul api tersebut.

16. Mercusuar di Sembilangan

Mercusuar di Sembilangan
Mercusuar Sembilangan ini berdiri th 1879, terletak di Desa Tanjung Piring Bangkalan Madura Indonesia. Dibangun pada pemerintahan Belanda Z.M William III. Mercusuar ini terletak tidak jauh dari pusat Kota Bangkalan. Mercusuar ini berdiri di sebuah desa bernama Sembilangan di Kecamatan Socah, hanya sekitar 6 KM dari ibu kota kabupaten.

17. Bukit Geger 

Bukit Geger 
Bukit Geger terletak kurang lebih 30 km arah tenggara kota Bangkalan, tepatnya berada di desa Geger, kecamatan Geger. Dari Kota Bangkalan lurus terus ke arah utara yaitu ke arah kecamatan Arosbaya, lalu ke timur kearah kecamatan geger. Disitulah bukit itu berada. Bukit tersebut mudah dijangkau karena letaknya tepat dipinggir jalan raya. Di Bukit Geger, Para Penelusur ga cuma wisata alam, tetapi juga berwisata purbakala.

18. Gua Blaban 


Gua Blaban 
Gua blaban merupakan Gua hasil temuan warga Madura. Gua blaban ini berada di Dusun Rojing, Desa Blabar, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan Madura Gua Blaban ini ditemukan oleh warga sekitar. Gua itu ditemukan secara tidak sengaja saat Sati berencana membuat sumur di halaman rumahnya…Saat menggali sumur sedalam kira-kira 7 meter, warga yang membantu menggali sumur itu terkejut dengan adanya sebuah lubang yang kalo diintip (diinceng bhs jawa) kelihatan cahaya berkilau…Warga pun sempat ketakutan melihat fenomena ini…Penggalian pun sempat dihentikan…

19. Gunung Jaddih 

Gunung Jaddih 
Meski terbilang wisata baru, Gunung Jaddih yang terletak di Bangkalan, Madura, Jawa Timur ini cukup populer di kawasan para trekking dan traveller yang ingin menikmati keindahan alam yang menyejukkan. Salah satu wisata di Madura ini terletak sekitar 10 kilometer dari pusat kota Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur. Wisata di Madura ini awalnya ditemukan warga empat desa di Kecamatan Socah yakni dari Desa Jaddih Timur, Parseh, Sanggra Agung dan Rabasan sekitar dua tahun lalu. Sejak saat itu, banyak para traveller yang datang kesana, khususnya saat Lebaran, ribuan orang memenuhi lokasi wisata Gunung Jaddih mulai dari anak-anak, muda-mudi sampai orang tua.

20. Jembatan Suramadu 
  
Jembatan Suramadu 
Jembatan Nasional “Suramadu” (Surabaya Madura) adalah jembatan yang melintasi Selat Madura, menghubungkan Pulau Jawa (di Surabaya) dan Pulau Madura (di Bangkalan, tepatnya timur Kamal), Indonesia. Dengan panjang 5.438 m, jembatan ini merupakan jembatan terpanjang di Indonesia saat ini. Jembatan Suramadu terdiri dari 3 bagian yaitu jalan layang (causeway), jembatan penghubung (approach bridge), dan jembatan utama (main bridge).  Jembatan ini diresmikan awal pembangunannya oleh Presiden Megawati Soekarnoputri pada 20 Agustus 2003 dan diresmikan pembukaannya oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 10 Juni 2009. Pembangunan jembatan ini ditujukan untuk mempercepat pembangunan di Pulau Madura, meliputi bidang infrastruktur dan ekonomi di Madura, yang relatif tertinggal dibandingkan kawasan lain di Jawa Timur. 

Senin, 02 Mei 2016

Makanan Khas Pulau Madura


Bebek & Ayam Kukus Khas Madura
LEZAT - EMPUK - SEHAT
Tidak seperti olahan bebek lain yang biasanya di goreng atau dibakar. Bebek Songkem di masak dengan cara di kukus sehingga rendah kolesterol. Bumbu yang digunakan semuanya bumbu alami yang sebagian merupakan resep rahasia buatan Pak Salim.

Bebek Songkem Pak Salim dimasak dengan cara dilumuri bumbu-bumbu alami selanjutnya dikukus dengan daun pisang sekitar 3 jam sehingga menghasilkan bumbu yang meresap rata dan daging yang empuk keseluruhan.

Rasa pedas yang pas menghasilkan sensasi yang takkan terlupakan bagi yang menikmati Bebek Songkem Pak Salim.
Banyak sekali komentar puas & amat puas di internet setelah menikmati Bebek Songkem Pak Salim.
Sebagai bentuk kesungguhan untuk memuaskan pelanggan, Bebek Songkem Pak Salim telah mengantongi :
  • Merek “Bebek Songkem Pak Salim” sudah terdaftar di Kementrian Hukum & HAM RI No : D10.2011.000978 & D10.2011.000979.
  • Sertifikat Halal dari LPPOM MUI No : 07010012700112
  • Ijin Depkes No : P-IRT 203352701262
Pelanggan Bebek Songkem Pak Salim Bisa menikmati sajian bebek & ayam Songkem Khas Madura di :
  1. DEPOT 1 : Jl. Trunojoyo 9A Sampang (100m Selatan Monumen Sampang)
  2. DEPOT 2 : Jl. Raya Taddan Camplong Sampang (750m Timur KODIM Sampang)
  3. DEPOT 3 : Jl. Agus Salim 34 Depan Hotel Rahmat Sampang
      08175065898, 087750720077, 081216960666, 0812301210444
MITRA-MITRA :
  1. BANGKALAN BURNEH : Jl. Raya Ketengan 03177995523, 087750920092, 087705757888 BUKA JAM 07.00 - 21.00
  2. JEMBER KOTA : Jl. Wachid Hasyim 33 082132304252, 0331-7771626
  3. JAKARTA SELATAN : Jl. KH. Syafi'i No. 42 Kebayoran Lama Jakarta Selatan 081290910347
  4. PASURUAN BANGIL : Jl. Raya Beji No. 23 (Sebelah SPBU Beji, utara jalan) 085608687000, 087701087000 Buka Jam 10.00 - 21.00
  5. BALI DENPASAR : Jl. Tukad Yeh Aye Renon No. 49C 081238130130
  6. BATAM : Kampung Tua Tanjung Piayu Laut 082382187777, 085272225066
  7. BOGOR : BFO Jl. Padjajaran 081286126523, 08561755667
  8. KEDIRI KOTA : Jl. Letjen S. Parman No. 60 081234228999
  9. GRESIK GKB : Jl. Kalimantan No. 155 GKB 081330955535, 0817038977
Sate  Madura

Madura adalah pulau kecil yang dekat bahkan hampir bergabung dengan pulau jawa,daerah ini masuk dalam provinsi jawa timur. Saat ngomong tentang madura pasti terlintas dalam pikiran kita seorang penjual sate memakai kaos merah putih dengan celana hitam keliling kampung. Memang madura sangat terkenal dengan sate bumbu kacangnya.  
Sate merupakan makanan dengan potongan-potongan daging yang ditusuk dan dibakar dengan olesan bumbu kecap. Banyak sekali kreasi sate di indonesia,hampir setiap daerah mempunyai ciri sendiri sendiri. Yang paling pouler adalah sate madura karena memang daerah ini mempunyai resep rahasia turun temurun dari nenek moyangnya. Namun sekarang anda akan mengetahui rahasia sate madura. 

APEM MADURA

Kue Apem ini bisa jadi akan Anda temui jika berkunjung ke Madura. Bagi orang Madura, kue apem Lopes ini terasa istimewa terutama karena bumbu gula merah jahe dan kayu manis yang membuatnya berbeda dengan kue apem kebanyakan yang hanya disiram dengan santan.

Makanan ini bukan saja berfungsi sebagai penggajal perut, namun lebih dari itu makanan ini dipercaya bisa mengembalikan stamina setelah lelah seharian beraktifitas. Kandungan gula merah dan jahe serta kayu manis yang terdapat dalam makanan ini berfungsi menghangatkan badan.

Kue ini digemari sebagai camilan oleh masyarakat Madura terutama karena rasanya yang enak dan kuahnya yang segar. Biasanya makanan ini dijajakan menjelang sore hari ketika orang-orang selesai beraktifitas.
Kalsot (kaldu soto)

Makanan yang hanya ada di Madura ini terbuat dari kacang hijau yang dimasak bersama kikil sapi. Kalsot memberikan suatu citarasa yang benar-benar berbeda dari kacang hijau yang biasa di buat bubur santan yang berasa manis. Kalsot dimasak dengan bumbu-bumbu rempah layaknya soto dan dilengkapi dengan tabura bawang merah goreng dan seledri di atasnya membuat masakan ini lebih bercitarasa unik dan nikmat.
Tajin sobih Bangkalan

Tajin Sobih,

salah satu makanan tradisional yang manis dari Pulau Madura. Tajin Sobih sendiri memiliki arti bubur Sobih meskipun penampilannya tidak begitu mirip dengan bubur seperti pada umumnya.


Tajin Sobih atau Bubur Sobih ini merupakan salah satu kuliner yang berasal dari Kabupaten Bangkalan. Tepatnya berasal dari Desa Sobih Salah satu desa kecil yang terletak di Kecamatan Bangkalan. Sebagian besar penjual Tajin Sobih ini memang datang langsung dari Desa Sobih itulah mengapa dinamakan Tajin Sobih.

Tajin Sobih ini biasa dijajakan oleh ibu – ibu yang berusia lanjut dengan cara dipikul diatas kepala mereka dan dibawa berkeliling. Ketika melihat tampilan Tajin Sobih secara langsung teman – teman pasti akan langsung teringat dengan Bubur Sum Sum. Terdiri dari isian yang terbuat dari tepung ketan dan tepung terigu dengan warna dan bentuk yang bermacam – macam.

Ada tiga warna isian pada setiap porsi Tajin Sobih ini yakni warna merah muda, coklat dan putih. Ketiga varian isi Tajin Sobih ditempatkan pada panci – panci kecil yang dijadikan satu pada wadah besar yang terbuat dari anyaman bambu. Diatas isian Tajin yang berwarna – warni ini kemudian disiram dengan gula merah yang sudah dimasak pekat. Campuran gula merah diatas Tajin Sobih ini yang membuat rasanya sangat manis dan tetap saja masih terasa gurih di lidah.